Advertisement
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 150 gram kol, diiris halus
- 120 gram wortel, diiris halus
- 50 gram udang kupas, dicincang kasar
- 100 gram taoge
- 150 gram tahu, dipotong kotak
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 1 tangkai seledri, diiris halus
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram tepung beras
- 20 gram tepung sagu
- 200 ml air
- 1 butir telur, kocok lepas
- minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- 2 sendok teh ketumbar
- 1 cm kunyit
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
Cara Pengolahan :
- Aduk rata tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, bumbu halus, air, dan telur.
- Masukkan udang, kol, wortel, taoge, daun bawang, seledri, dan tahu. Aduk rata.
- Panaskan sendok sayur dalam minyak. Tuang adonan di sendok sayur. Goreng sampai matang.
- Untuk 15 buah
Advertisement